Aris Ma’ruf, Pengawal Noordin M Top, Serahkan Diri

Aris Ma’ruf yang diduga sebagai pengawal almarhum Noordin M Top menyerahkan diri ke polisi, Sabtu (3/10/2009).

Aris merupakan DPO kasus terorisme sejak tahun 2006, tepatnya setelah terjadinya penyergapan di Kretek Wonosobo. Dalam penyergapan itu, Abdul Hadi alias Bambang dan Jabir alias Gempur Budi Angkoro tewas, sedangkan Aris lolos.

Beberapa waktu kemudian, dalam penyergapan di Temanggung, Aris juga lolos. Selama buron, dia melanglang ke berbagai tempat.

Menurut informasi yang dihimpun detikcom, Aris menyerahkan diri ke polisi Sabtu (3/10/2009) dini hari. Dengan diantar perangkat desa, lelaki berusia 28 tahun itu mendatangi Polres Temanggung.

Tak lama kemudian, dia dijemput petugas dari Polda Jateng. Namun hingga saat ini, tak ada pejabat polda yang memberikan penjelasan soal penyerahan diri Aris.

“Ya, dia sedang diperiksa,” kata sumber di kepolisian.

Aris tercatat sebagai warga Desa Lembutjati, Kecamatan Gemawang, Temanggung, Jateng. Menurut informasi, saat ini dia tengah ‘dititipkan’ di Markas Brimob Polda Jateng.

sumber : detik.com

Leave a Comment

Please note: Comment moderation is enabled and may delay your comment. There is no need to resubmit your comment.